3 Resep Es Pamungkas Untuk Berbuka Puasa (Es Campur, Es Teller dan Es Buah)
3 Resep Es Pamungkas Untuk Berbuka Puasa (Es Campur, Es Teller dan Es Buah) - Hallo sahabat Halaman Adeung, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul 3 Resep Es Pamungkas Untuk Berbuka Puasa (Es Campur, Es Teller dan Es Buah), kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel Resep Es, Artikel Tips, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.Judul : 3 Resep Es Pamungkas Untuk Berbuka Puasa (Es Campur, Es Teller dan Es Buah)
link : 3 Resep Es Pamungkas Untuk Berbuka Puasa (Es Campur, Es Teller dan Es Buah)
Randamu - Hallo sob berjumpa lagi dengan kami di randamu, kali ini kita ining berbagi tentang resep nih sob mulai dari, resep kue, resep masakan, resep masakan indonesia, resep membuat es buah dan lain-lain tentunya secara bertahap.
Berbukalah dengan yang manis, teh botol sosro, mungkin cuplikan dari iklan salah satu minuman kemasan selalu terngiang di telinga. Tapi memang benar kalau kita memang di anjurkan untuk berbuka yang manis loh sob, salah satunya yaitu apa yang sering dilakukan rosul saat berbuka yaitu dengan memakan 3 biji korma. Nah disini kita juga akan membahas yang manis - manis dan menyegarkan untuk menghilangkan dahaga sekaligus dehidrasi seharian. Jadi kali ini untuk yang pertama kita akan membagikan tentang 3 Resep Es Pamungkas Untuk Berbuka (Es Campur, Es Teller dan Es Buah).
1. Resep Es Buah
Es buah selain segar juga banyak manfaat yang akan kalian dapat loh sob, tentunya tergantung juga dengan buah apa yang akan kalian gunakan sebagai isian es buah tersebut. Sesuatu yang pasti kalian akan mendaatkan asupan vitamin C yang cukup banyak karena hampir semua buah punya kandungan vitamin C cukup tinggi walaupun tidak semua. Cara membuat es buah sebenarnya cukup anda siapkan buah nya bisa membeli atau kalau punya sendiri tinggal metik hehehehe. Singkatnya buah tinggal dipotong - potong sesuai selera langsung cemplungin jadi lah es buah :).
Langsung saja ini kita menuju resepnya yah sob:
Yang pertama tentu bahan-bahan yang dibutuhkan.
1. pepaya, Jangan yang terlalu lembek
2. melon
3. nanas
4. bengkuang
6. Biji Selasih
7. Dll, Kenapa Dll? karena isian buahnya bisa kalian ganti sesuai selera sob, enak kan :)
Bahan Untuk Kuah
1. Air 1 Liter
2. Gula Pasie 200 gr atau sesuai selera
3. Kayu manis 5 Cm atau secukupnya
4. Cengkeh Beberapa Butir
5. Daun pandan 1 helai
6. Garam 1 sendok teh
7. Vanili 1 bungkus
Cara Membuatnya:
1. Bantuk buah sesuai selera (Bisa di potong dadu, potong memanjang, atau dibentuk bulat - bulat sesuai selera.
2. Rendam pepaya pada air yang sudah diberi kapur sirih. Tunggu 1 jam. Kemudian bilas.
2. Masukan bahan sirup dalam panci dimulai dari air hingga semuanya tercampur lalu rebus hingga mendidih.
3. Kemudian saring dan pindahkan ke wadah lain agar yang tersisa tinggal air saja kemudian rebus kemabali. Buah-buahan yang sudah disiapkan kemudian dicampurkan kecuali melon. Diamkan hingga mendidih lalu matikan api.
4. Masukkan melon di ikuti biji selasih yg sebelumnya sudah di rendam terlebih dahulu.
5. Dinginkan kemudian sajikan di tambahkan dengan es.
beh pasti segar sekali.
2. Resep Es Teller
Resep es pamungkas yang kedua adalah es teller, langsung saja yah ke bahan - bahan hehehehe"
Dalam membuat es teller bahan - bahan yang digunakan adalah:
1. Agar - agar swallow 1 bungkus
2. Agar - agar nutrijell 1 bungkus
3. Kolang Kaling secukupnya
4. Jagung Pipil
5. Buah Alpukat
6. Santan bisa menggunakan santan kaset Kara
7. Susu Kental Manis secukupnya
8. Sirup Kurnia Merah secukupnya
10. es yang sudah di serut
Cara membuat es teller
1. Sebelumnya kita harus rebus kolang kaling dulu kalau tidak Masak kolang-kaling atau beli jadi
2. Masukan agar-agar swallow ke dalam 700ml air ditambah gula cukupnya dan juga sirup aceh.
4. Masak nutrijell tadi yang rasa jelly mango sesuai dengan panduan resep di bali kemasan
5. Jagung yang ada kemudian di rebus lalu pipil disini anda juga bsa menggunakan jagung kemasan kaleng.
6. Alpukat dikerok sesuai selera
7. Tambahkan santan sedikit sedikit garam
8. Es terlebih dahulu di serut apabila belum di serut
9. Tata bahan ke dalam mangkuk kemudian beri es yang sudah diserut tadi, santan, susu kental manis, dan sirup semuanya masing-masing 1 sendok
sekarang es teller nya sudah jadi dan siap untuk disantap
3. Es Campur
Resep es yang menyegarkan yang ketiga adalah es campur, setelah seharian menahan haus dan lapar selama berpuasa berbuka adalah waktu yang sangat pas untuk menikmati semangkuk es campur. Untuk pembuatannya relatif lebih mudah daripada es buah di atas.
Masuk ke Bahan-bahan yang dubutuhkan untuk membuat es campur yaitu:
1. Puding susu putih 100 gr
2. Buah pisang 1 buah
3. Buah naga putih 1/4 buah
4. Buah naga merah 1/4 buah
5. Jus jambu 300 ml
6. Susu kental manis 2 sendok makan atau sesuai selera
7. 1/8 buah sirsak
8. Es secukupnya, kalau mau dingin banget tinggal di banyakin
Cara pembuatannya:
Semua isian bisa dipotong dadu atau bentuk sesuai selera kemudian hasilnya tau di mangkuk penyajian menjadi satu. Beri jus jambu lalu tata es diatas buah kemudian beri susu kental manis diatasnya. Dan es siap untuk di santap : )
Bagaimana? mudah bukan?
Segitu dulu resep kali ini mengenai 3 resep pamugkas untuk berbuka puasa. Jangan lupa untuk share agar manfaat semakin tersebar :)



Tidak Ada Komentar